ENTERTAINMENT- Berbeda dengan teman-teman sebayanya yang sudah memiliki pasangan hingga menikah, Ayushita justru mengaku masih menikmati status jomblo-nya.
Menurutnya, saat ini Ayu juga masih disibukan dengan beberapa pekerjaannya. Sehingga kegiatan itu tak membuatnya kesepian dengan statusnya yang tak punya pacar.
“Single dan happy. Alhamdulillah, aku juga sekarang ini lagi dekat dengan kerjaan-kerjaan aku kok,” kata Ayu saat ditemui di Djakarta Theatre XXI, Thamrin, Jakarta Pusat, Senin 21 September 2015.
Ayu berpendapat bahwa banyaknya pekerjaan film yang ia ambil bukan sebagai satu alasan ia menjomblo sampai saat ini. Diakuinya, sosok dirinya memang salah satu tipe orang pekerja keras, dan dia sangat menyenangi profesi sebagai seorang aktris.
“Enggak juga sih, bukan karena sibuk ngambil kerjaan banyak, terus aku lupa pacaran. Tapi aku single atau enggak single, ya dasarnya aku memang suka kerja dan enggak bisa diam, dan aku happy banget sekarang,” tandasnya.
(edi/ozc)