
OLAHRAGA,SIAGANEWS.CO- Persib Bandung dipastikan akan menghadapi Mitra Kukar dalam babak semifinal Piala Presiden 2015. Mitra Kukar akan jadi tuan rumah dalam leg pertama pada 4 Oktober. Selanjutnya leg kedua akan digelar di Bandung pada 10 Oktober.
Hasil drawing itu disambut antusias skuad ‘Maung Bandung’. Apalagi laga perdana akan digelar di kandang lawan lebih dulu.
“Buat saya sih lebih baik kita main tandang dulu,” kata kata winger Persib, Atep, Selasa 29 September 2015.
Alasannya, Persib bisa mencuri poin lebih dulu di kandang lawan. Itu karena kekuatan Persib pincang gara-gara enam pemain dipastikan absen gara-gara mengoleksi kartu dan cedera. Mereka adalah Zulham Zamrun, Ilija Spasojevic, Ahmad Jufriyanto, Hariono, dan M Ridwan.
Hasil imbang di kandang lawan jelas jauh lebih realistis dengan komposisi skuad yang ada. Sedangkan di kandang sendiri, Persib nantinya akan tampil dengan kekuatan penuh setelah para pemainnya terbebas dari hukuman kartu. Hanya M. Ridwan yang kemungkinan absen karena cedera.
“Kita otomatis bisa menggunakan pemain yang kena akumulasi untuk mendobrak di kandang nanti,” ungkapnya.
Antusiasme juga dikemukakan gelandang kreatif Konate Makan. Meski tak mempermasalahkan main tandang atau di kandang lebih dulu, baginya yang terpenting semuanya harus fokus.
“Kita harus fokus untuk semifinal nanti. Siapapun lawannya, Persib sudah siap,” tegas pemain asal Mali.
Gelandang jangkar Hariono juga tak mempermasalahkan main dimana, termasuk lawan yang dihadapi. Yang jelas persiapan tim harus dilakukan dengan matang agar Persib bisa tampil maksimal di semifinal nanti. (fmh/ozc)