
PEKANBARU,SIAGANEWS.CO- Setelah aparat Polsek Tampan mengevakuasi korban penemuan mayat Jalan HR Soebrantas Gg Purwo Sari Kelurahan Tuah Karya Kecamatan Tampan pada Minggu (18/10) siang. DIketahui jika korban bernama Dedi Syahrul (19) warga asal Sumatra Utara yang mengontrak bersama temannya di jalan Cipta Karya.
Hal demikian disampaikan langsung oleh Kapolsek Tampan AKP Ari S Wibowo SIK saat dikonfirmasi melalui Kanit Reskrim AKP Herman Pelani SH,” korban tinggal serumah dengan temannya bernama Indra Ratu Pejel (21), dan teman serumahnya merupakan seorang waria,” ujar Kanit
Dalam pengakuan teman serumah korban sendiri kepada penyidik,Dedi Syahrul sudah tidak berada dirumah sejak Jum’at (16/10) malam. Sementara itu, temannya sendiri mengaku pulang bekerja sebagai waria sekitar pukul 05.00 WIB,” ujar teman serumah dengan korban, dirinya sudah mencoba mencari korban dan tetapi tidak ditemukan. Karena korban kira dia pergi bersama sang teman, maka oleh itu tidak dia pikirkan.” Ucap Kanit.
Sementara itu, hasil dari otopsi yang telah diperiksa oleh DR M Tegar Indrayana diketahui jika korban meninggal dunia akibat luka tikam dibagian dada yang menembus organ paru dan jantung sehingga mengakibatkan pendarahan,” hasil otopsinya sudah kita terima, dan terdapat luka terbuka pada dada punggung, kedua lengan, tungkai,serta lecet, dan robeknya paru dan kandung jantung serta patah tulang iga akibat sajam. Jadi saat ini kasus tersebut masih kita dalami,” tutup Herman Pelani.(Okra)