SIAGANEWS.CO- Untuk memberikan keamanan dan kenyaman masyarakat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa, kepolisian Polresta Pekanbaru terus memberikan pengamanan ekstra.
Tidak hanya di tempat keramaian dan pusat kota, patroli juga dilakukan saat jam sahur di sejumlah pemukian padat penduduk.
Upaya ini dilakukan agar masyarakat merasa lebih aman dan nyaman. Tidak hanya itu saja, keberadaan polisi yang yang patroli 24 jam juga dapat mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan di Pekanbaru.
” Jika dimana-mana ada polisi bagaimana pelaku kejahatan akan melakukan aksinya. Mereka akan terpantau dan ruang geraknya akan terbatas,” kata Wakapolresta Pekanbaru AKBP Ady Wibowo, Jumat (10/6/16) malam.
Ady menambahkan, ramadan tahun ini tidak mengurangi kinerja kepolisian dilapangan. Mulai jalan raya hingga pemukiman penduduk menjadi skala prioritas bagi kepolisian dalam pengamanan.
” Ini sudah menjadi tugas dan tanggungjawan Polri. Harapan kita, situasi rmadan dan seterusnya akan terus kondusif,” harap Ady Wibowo. (**)